Home
 
 
 
 
Hari Hari Kebangkitan Teknologi Nasional 2018
Tiga Tahun Berinovasi Kembangkan Science Techno Park Riau Jadi Tuan Rumah

Sabtu, 11/08/2018 - 14:26:01 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-23  Provinsi Riau menjadi salah satu tuan rumah penyelenggaraan peringatan Hakteknas tahun 2018.

Terpilihnya Kota Pekanbaru menjadi salah satu kota kedua setelah kota Makassar di Sulawesi Selatan yang dipercaya sebagai tuan rumah pada tahu 1995.

Sebagai tuan rumah, Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman mengatakan, bahwa pemilihan Riau sebagai tuan rumah peringatan Hakteknas sangat tepat.

Gubri yang akrab dipanggil Andi Rachman ini menyebutkan, terpilihnya Provinsi Riau selaku tuan rumah dalam Hari Kebangkitan Teknologi Nasional karena Riau selama tiga tahun selalu kembangkan inovasi terhadap pada pangan lokal dan energi.

Selain bidang penerapan produktivitas pangan nasional, Riau juga mengembangkan pangan lokal untuk mendukung sektor pariwisata, seperti pengembangan industri hilir produk sagu.

Gubri mencontohkan tentang pedeklarasian Sagu Riau menyapa Dunia. "Provinsi Sagu saat ini produk berbasis sagu mulai berkembang dan mudah diperoleh, baik mie sagu, beras sagu, dan lain-lain," ujarnya Gubri Jumat (10/8/2018).

Tak hanya bidang energi, riau terkenal dengan daerah penghasil energi fosil, Riau kini telah mulai mengembangkan dan menggunakan energi baru terbarukan yaitu bioetanol yang diolah dari limbah tanaman sawit.

Gubru juga berharap Riau kedepan selalu ada inovasi di bidang pangan dan energi dan fokus pada Science Techno Park yang kini sudah berkembang dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Tiga Science Techno Park seperti sagu berada kabupaten Meranti, kelapa dan ikan berada pada kabupaten Indra Giri Hilir, dan nenas terletak di Kabupaten Kampar.
 
Sementara pngembagan teknopolitan di kabupaten Pelalawan fokus industri hilir kelapa sawit, sedangkan di kabupten Siak Fokus Taman Teknologi Pertanian dengan bidang fokus penyediaan benih padi, hortikultura dan bibit ternak. ***
Home