Home
 
 
 
 
Diduga Serobot Lahan Masyarakat, Gudang PT Sidomuncul Dibakar

Jumat, 03/05/2019 - 14:27:39 WIB


TERKAIT:
   
 
DUMAI  -  Dalam mediasi yang dilakukan  masyarakat Kepenghuluan Darussalam, Kecamatan Sinaboi, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) di kantor Camat Sinaboi, pada Kamis (02/05/2019) siang menuntut sengketa tapal batas antara Dumai - Rohil serta keberadan PT Sido Muncul belum mendapatkan titik terang.

Dalam mediasi itu dihadiri oleh Kasat Intelkam Polres Rohil  AKP Pantun Banjarnahor, Briptu Hamid perwakilan Polsek Sinaboi, Perwakilan Koramil 01/Bangko Kopda Turnip dan perwakilam warga.

Informasi yang berhasil dirangkum Xnewss.com Saat mediasi itu berlangsung ratusan warga dari Kepenghuluan Darussalam, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) dan warga Kelurahan Batu Teritip Kecamatan Sungai Sembilan Kota Dumai yang sebelumnya telah diberitahukan untuk menunda aksinya tetap menggelar aksi unjuk rasa terhadap dugaan penyerobotan lahan yang dilakukan PT Sido Muncul mitra PT Diamon Raya Timber, Kamis (02/05/2019) siang kemarin.

Setelah menunggu lama ratusan warga tidak mendapatkan informasi adanya mediasi itu dikarenakan perwakilan mereka tidak dapat dihubungi sebab tidak adanya singal lantas tersulut emosi dan melakukan pembakaran terhadap Camp atau Gudang milik PT Sidomuncul yang berada di perbatasan Dumai - Rohil. Akibat pembakaran itu dua warga Rohil mengalami luka bakar serius.

Dua warga yang mengalami luka bakar itu diakibatkan dari ledakan drum atau tangki berisikan minyak yang berada didalam gudang tersebut. Warga lainnya lantas menyelamatkan korban dan langsung membawa mereka ke Puskesmas Sinaboi. (Tim)
Home