Home
 
 
 
 
Projek Tanaman Hydroponik FKWI Dapat Kunjungan Dandim 0314/Inhil

Jumat, 25/09/2020 - 16:23:53 WIB


TERKAIT:
   
 
ZONARIAU.COM | Tembilahan -  Letkol Inf Imir Faishal, Dandim 0314/Inhil kunjungi project proyek tanaman Hydroponik yang terletak di samping Sekre FKWI, (Jumat,25/09/2020).

Dalam kunjungan tersebut Dandim mengungkapkan siap memberikan bimbingan kepada pengurus FKWI dalam membangun pertanian Hydroponik ini.

"Kita sangat mendukung, semoga apa yang diupayakan teman-teman FKWI berjalan dengan lancar," ujar Dandim.


Bukan hanya memberikan bimbingan teknis, Dandim juga memberikan bantuan material guna kelancaran dan memenuhi kebutuhan tanaman hidroponik.

Sementara itu, Ketua FKWI, Deby Candra sangat berterimakasih kepada Dandim, Kapolres, serta lembaga-lembaga lain yang ikut berkontribusi membantu kegiatan ketahan pangan ini.

"Terimakasih kami ucapkan. Semoga kegiatan kami ini berhasil seperti yang diharapkan," terang Deby.

Deby mengatakan, project pembuatan tanaman pola Hydroponik ini akan menjadi contoh untuk memotivasi warga Inhil agar bisa memanfaatkan lahan kosong sebagai memenuhi kebutuhan mereka disaat perekonomian sedang sulit akibat wabah virus Corona.

"Semoga kedepan akan menjadi contoh. Dan kita siap mengedukasi masyarakat Inhil untuk membudidayakan tanaman melalui pola Hydroponik," tuturnya.

Liputan : Hasiholan Tarihoran
Editor : Arif Hulu
Home