Home
 
 
 
 
Rektor Unilak Apresiasi Polda Riau Tangkap Mahasiswa Gadungan Provokator Demo

Selasa, 13/10/2020 - 14:43:32 WIB

Mahasiswa gadungan ditangkap polisi di Riau. (Foto: dok. Istimewa)
TERKAIT:
   
 
ZONARIAU.COM | Pekanbaru - Polda Riau menangkap mahasiswa gadungan yang merusak mobil Patroli Jalan Raja (PJR) dalam aksi demo UU omnibus law Cipta Kerja. Rektor Universitas Lancang Kuning (Unilak), Pekanbaru, mengapresiasi Polda Riau.

"Sejak video perusakan itu tersebar di masyarakat, Unilak telah mencari informasi di internal siapa orang yang menggunakan jaket almamater kuning. Dan ternyata pria yang berjaket kuning itu bukanlah mahasiswa Unilak. Unilak mengapresiasi Polda Riau yang mampu menangkap provokator, perusak mobil. Pelaku jelas merusak nama baik Unilak," kata Rektor Unilak Dr Junaidi, Selasa (13/10/2020) seperti dilansir detik.com.

Dengan kejadian ini, Junaidi meminta pihak yang bukan mahasiswa Unilak tidak menggunakan atribut Unilak karena tidak berhak. Rektor mengimbau mahasiswa Unilak menyampaikan aspirasi secara santun dan tidak anarkistis.

"Unilak juga mengimbau mahasiswa mewaspadai mereka yang ingin merusak nama baik Unilak dan tidak terpengaruh oleh provokator," kata Junaidi.


Sebagaimana diketahui, pelaku perusakan mobil PJR telah ditangkap Polda Riau. Pria yang mengenakan jas almamater Unilak warna kuning diketahui bernama Guntur. Dia mahasiswa gadungan yang menyusup ke dalam aksi demo penolakan omnibus law.

Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi menyebutkan pihaknya telah menahan para terduga perusuh ataupun perusak fasilitas umum. Pelaku lainnya masih diburu polisi.

"Rencana tindak lanjut adalah melakukan penahanan terhadap pelaku serta melakukan pencarian dan pengejaran pelaku lainnya yang belum tertangkap. Kami mengimbau kepada pelaku lainnya yang melakukan perusakan untuk menyerahkan diri," ujarnya.

Editor : Arif Hulu
Sumber : detik.com
Home