Home
 
 
 
 
5 Pemain Benua Asia dengan Penampilan Terbanyak di LaLiga

Rabu, 28/10/2020 - 14:38:59 WIB

Pemain Asia kedua dengan penampilan terbanyak di LaLiga adalah Takashi Inui. Ia merupakan pemain asal Jepang yang saat ini masih aktif berseragam salah satu klub LaLiga, Eibar.
TERKAIT:
   
 
ZONARIAU.COM - LaLiga merupakan kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Spanyol yang menjadi salah satu destinasi para pesepak bola dunia, termasuk Asia. Meski terlihat tak kompetitif karena adanya dominasi Barcelona dan Real Madrid, tetapi hal itu tak menyurutkan niat para pemain Asia untuk berkarier di sana.

Saat ini, tentunya football lovers tahu sosok Takefusa Kubo, pemain asal Jepang yang tengah membela Villarreal. Ia menjadi salah satu pemain Asia yang tampil apik dan memiliki catatan penampilan yang cukup banyak di LaLiga. Termasuk Kubo, siapa sajakah pemain dari benua Asia lainnya dengan penampilan terbanyak di LaLiga?

1. Javad Nekounam - 149 penampilan

Javad Nekounam menjadi pemain Asia dengan jumlah penampilan terbanyak di LaLiga Spanyol. Gelandang bertahan asal Iran tersebut mencatatkan 149 penampilan bersama Osasuna. Nekounam membela Osasuna dalam dua periode. Periode pertama terjadi di musim 2006/07 hingga musim 2011/12.

Ia sempat berseragam Esteghlal FC dan Al-Kuwait sebelum akhirnya kembali ke Osasuna di musim 2014/15. Di periode keduanya, Nekounam hanya bertahan selama semusim. Dalam kurun waktu dua periode tersebut, tak ada satupun trofi yang mampu diraihnya. Namun, ia mampu menorehkan 24 gol dan 1 assist. Ia kemudian memutuskan pensiun pada Juli 2016.

2. Takashi Inui - 144 penampilan

Pemain Asia kedua dengan penampilan terbanyak di LaLiga adalah Takashi Inui. Ia merupakan pemain asal Jepang yang saat ini masih aktif berseragam salah satu klub LaLiga, Eibar. Eibar sendiri bukanlah satu-satunya klub LaLiga yang pernah dibelanya. Pemain berposisi winger kiri tersebut juga pernah memperkuat Alaves dan Real Betis.

Inui datang ke LaLiga di musim 2015/16 dengan merapat ke skuad Eibar. Tiga musim berselang, ia dipinjamkan ke Alaves dan Real Betis. Ia kembali dari masa peminjaman di musim 2019/20. Secara keseluruhan, ia telah tampil dalam 144 laga di LaLiga dengan mengemas 15 gol dan 14 assist. Pemain berusia 32 tahun tersebut masih memiliki kontrak dengan Eibar hingga Juni 2022

3. Masoud Shojaei - 100 penampilan

Masoud Shojaei merupakan pemain rekan senegara Javad Nekounam. Ia juga membela Osasuna saat berkiprah di LaLiga. Pemain berposisi gelandang serang tersebut bergabung dengan Los Rojillos, julukan Osasuna, di musim 2008/09 atau dua musim setelah kepindahan Nekounam.

Shojaei tercatat membela Osasuna selama lima musim. Ia berhasil mencatatkan 100 penampilan yang menempatkannya di urutan tiga sebagai pemain Asia dengan penampilan terbanyak di LaLiga. Dari penampilan sebanyak itu, ia sukses mencetak 9 gol dan 14 assist. Saat ini, pemain berusia 36 tahun tersebut aktif membela klub Iran, Tractor FC.

4. Lei Wu - 49 penampilan

China juga memiliki wakil dalam daftar pemain Asia dengan penampilan terbanyak di LaLiga. Ia adalah Lei Wu yang saat ini aktif membela Espanyol. Pemain berposisi winger kiri tersebut tercatat tampil dalam 49 laga bersama Espanyol di LaLiga.

Lei Wu memulai kiprahnya di LaLiga pada musim 2018/19 usai hijrah dari Shanghai SIPG. Namun, bukan sebuah prestasi yang diraih, tetapi ia justru bernasib malang usai timnya terdegradasi di musim lalu. Dari 49 laga yang dilakoninya, ia sukses menciptakan 7 gol dan 2 assist. Saat ini, pemain berusia 28 tahun tersebut berkompetisi di LaLiga 2 dan diikat kontrak hingga Juni 2024.

5. Takefusa Kubo - 41 penampilan

Takefusa Kubo bisa dibilang sebagai pemain Asia yang paling populer di LaLiga saat ini. Ia direkrut oleh Real Madrid pada musim 2019/20. Namun, pemain asal Jepang tersebut belum mampu menembus skuad utama El Real. Alhasil ia dipinjamkan ke tim LaLiga lainnya, yakni Mallorca, selama satu musim.

Di musim 2020/21, lagi-lagi Kubo harus dipinjamkan ke tim lain. Kali ini Villarreal menjadi klub yang dibelanya. Meski demikian, ia mampu tampil apik sebagai seorang winger. Total, ia telah merumput dalam 41 laga di LaLiga dengan torehan 4 gol dan 5 assist. Pemain yang masih berusia 19 tahun tersebut memiliki masa bakti dengan Villarreal hingga Juni 2021.

Kelima pemain di atas menjadi bukti bahwa pemain yang berasal dari Asia juga mampu berkarier di salah satu liga terbaik di dunia. Akankah ada pemain Asia lainnya yang menyusul mereka? (**)

Editor : Arif Hulu
Sumber : IDNTimes
Home