Home
 
 
 
 
Pembunuh Putri Kepala Desa di Nias Selatan Tertangkap

Rabu, 10/02/2021 - 18:07:07 WIB


TERKAIT:
   
 
ZONARIAU.COM | NIAS  - Polisi mengungkap kasus pembunuhan terhadap Petra Deswindasari Laia alias Winda (7), putri kepala Desa Hiliorodua, Kecamatan Lahusa, Kabupaten Nias Selatan (Nisel), Sumatera Utara (Sumut). Tersangka pelaku telah diamankan.

Sumber di Polres Nias Selatan membenarkan mereka telah mengamankan seorang tersangka. Pelaku diamankan sejak kemarin. Setelah interogasi, Rabu (10/2) pagi, petugas juga melakukan penyisiran untuk mencari barang bukti.

Kasubbag Humas Polres Nias Selatan Brigadir Dian Octo P Tobing membenarkan sudah ada tersangka dalam kasus pembunuhan itu. Namun dia menolak merinci lebih jauh. Alasannya, hasil penanganan kasus itu akan dirilis langsung Kapolres Nias Selatan Arke Furman Ambat di Mapolres Nias Selatan, Kamis (11/2) pagi.

“Konferensi pers dipimpin langsung Bapak Kapolres Nias Selatan esok hari pada pukul 09.00 WIB pagi di ruangan Aula Satreskim Polres Nias Selatan terkait kejadian pembunuhan anak di bawah umur di di mana pelakunya telah ditangkap Polres Nias Selatan,” kata Dian saat mengundang wartawan untuk menghadiri konferensi pers itu.

Seperti diberitakan, jasad Petra Deswindasari Laia alias Winda ditemukan dalam karung di perbukitan Dusun II Desa Bawaziono, Kecamatan Lahusa, Nias Selatan, Selasa (9/2) pagi. Putri dari Masarudin Laia (38), Kepala Desa Hiliorodua, itu sebelumnya dicari keluarga karena tidak kunjung pulang ke rumah.

Keluarga telah melaporkan ke Mapolsek Lahusa pada Senin (8/2) sekitar pukul 17.00 WIB. Mereka juga terus mencari hingga menemukan jasad korban di dalam karung, sekitar 1 Km dari kediamannya. ***

Sumber : merdeka.com
Home