Home
 
 
 
 
Ditengah Pandemi Virus Corona-19,
Kabid SD FITRIANTI Monitoring Kegiatan Sekolah di Kecamatan Tanjung Beringi

Kamis, 06/05/2021 - 08:56:57 WIB


TERKAIT:
   
 

ZONARIAU.COM
| Serdang Bedagai - Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar (Kabid SD) Dinas Pendidikan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) FITRIANTI, melakukan monitoring langsung ke lokasi Sekolah Dasar Negeri diwilayah Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Sergai, Sumatera Utara, Rabu (5/5/2021)

Monitoring tersebut, diawali dengan mengunjungi SD Negeri No.106218 Pematang Toba, Dusun I Desa Pematang Terang, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Sergai, disambut langsung R br Simorangkir selaku kepala sekolah di sekolah itu, FITRIANTI melihat fasilitas yang ada juga mengecek kebersihan sekolah dan menyampaikan harapan agar sekolah ini dapat menumbuh suburkan karakter dan budaya bersih pada diri siswa.

Pada saat Kegiatan peninjuan kelapangan didampingi oleh Koorwil Bidang Pendidikan Kecamatan Tanjung Beringin Sri Hartono, menurut FITRIANTI, Kepada Wartawan ZONARIAU.COM, Rabu (5/5/2021) mengatakan bahwa hari ini merupakan pertama dilakukan monitoring sejak dilantik menjadi Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Sergai

Kita ingin melihat apakah disekolah ini sudah terbentuk atau belum budaya bersih,"Ucap FITRIANTI. Menurut Fitrianti, budaya bersih ini perlu ditanamkan kepada diri para siswa/i agar sedari dini para siswa memiliki karakter bersih dimanapun berada.

"Jadi kita berharap dengan adanya pembentukan budaya bersih ini, maka para siswa memiliki karakter bersih dan peduli terhadap kebersihan lingkungannya dimanapun mereka berada."harap Fitrianti. Dalam kesempatan ini, para guru juga diminta untuk berperan aktif menjadi teladan disekolahnya masing masing, "Pungkasnya.

Selanjutnya Kabid SD Fitrianti mengatakan, guru merupakan figur yang menjadi teladan bagi siswa-siswinya. Karena itu, peran guru dalam menanamkan karakter dan budaya bersih pada diri siswa sangatlah besar, "Ucapnya.

Ia juga mengatakan, faktor keteladanan guru sangat penting. Karena itu, para guru juga dapat mencontohkan pola hidup bersih pada siswa. Usai pertemuan itu, Tim melanjutkan kegiatan monitoring ke SD Negeri 102053 Pematang Terang dan SD Negeri 104309 Pematang Cermai.

Ditempat terpisah, Kepala Sekolah SD No.106218 Pematang Toba, R br Simorangkir menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas kunjungan beliau kesekolah kami ini, datang dan melihat langsung kondisi sekolah, "Ucapnya singkat. (Mendrova)
Home