Home
 
 
 
 
PT Perkebunan Nusantara. III Tanah Raja Melakukan Penanaman Perdana Kelapa Sawit

Sabtu, 16/10/2021 - 09:07:41 WIB


TERKAIT:
   
 
Serdang Bedagai - Sebagai bentuk peremajaan lahan serta untuk mendukung peningkatan produksi komoditi kelapa sawit di indonesia. PTPN III Kebun Tanah Raja terus bergiat dengan melakukan reflanting atau  Tanam Ulang (TU) di areal Afdeling V.

Tanam Ulang ini ditandai dengan tanam perdana secara langsung dilakukan oleh SEVP Operation II PTPN III Sudarma Bakti Lessan SP, M.Si Dan Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H.Darma Wijaya SE Serta Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang SH, M.Hum Jumat (15/10/2021) sekira pukul 09.00 wib Bertempat di areal afdeling V, Desa Liberia, Kecamataan Teluk Mengkudu Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara.

SEVP Operation II Sudarma Bhakti Lesaan, SP, M. Si dalam sambutanya pada acara ini menyampaikan,  Apresiasinya kepada Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang dan Bupati Sergai H. Darmawijaya SE yang telah Sudi kiranya hadir pada kesempatan Tanam Perdana Ini.

"Perlu diketahui PTPN III khususnya pada saat ini tumbuh besar bisa mencapai 6 ton Cpo/ hektar dan Insyallah bisa bertambah," Ungkapnya.

Jadi, lanjutnya, pekerjaan ini semakin berat buat Manager, Namun kita juga Alahamdulilah dapat bantuan atau support dari Kapolres dan Bupati sehingga hal hal yang dapat menimbulkan kerugian pada perusahaan dapat kita tekan sekecil mungkin dan apa yang kita harapkan yaitu Perusahaan Jaya Karyawan sejahtera dapat tercapai" Ujar SEVP Optimis.

Hal senada diucapkan General Manager (GM) Distrik Serdang II (DSER II) H.Dhani Diansurya Hasibuan, SP, MM, MH dalam sambutanya menyampaikan Terima kasihnya kepada para tamu undangan. Semoga hari ini menjadi yang terbaik dan penuh berkah dalam melakukan tanaman perdana dan untuk dimasa masa yang akan datang.  

"Kami berharap yang sudah kita lakukan hari ini nanti pada akhirnya berjalan dengan baik" Tuturnya.  

Diketahui luas areal pada Afdeling V yang dilakukan Tanam Ulang (TU) tersebut seluas 143,63 ha.

Tampak dalam acara tanam ulang tersebut dirangkai dengan pemberian santunan kepada anak yatim berjumlah 20 orang.

Selanjutnya dilakukan pemotongan nasi Tumpeng oleh SEVP operation II Sudarma Bhakti Lesaan, SP, M. Si sebagai bentuk wujud Syukur kepada Tuhan sang pencipta.

Hadir pada kegiatan itu, manager Kebun Tanah Raja Efendi Akbar, SP, M. Si,  ibu Asisten kepala, Sylvana Martha, SP, para Karpim Asisten Afdeling 1 - V, ATU, APK Kebun Tanah Raja, Felicia, Rekanan dan para Anak Yatim. (Mendrova)
Home