Home
 
 
 
 
Pj Walikota Ajak Bersatu Kembali Raih Piala Adipura

Kamis, 28/07/2022 - 19:36:01 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU - Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun silaturahmi bersama masyarakat Kecamatan Limapuluh, di halaman Kantor BPJS Ketenagakerjaan, Jalan Tengku Zainal Abidin, Kamis (28/7).

Muflihun dalam kesempatan ini didampingi langsung Asisten I Setdako Pekanbaru Syoffaizal dan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemko Pekanbaru. Turut hadir pula saat itu sejumlah tokoh masyarakat Kecamatan Limapuluh.

Dalam sambutannya Muflihun memaparkan sejumlah program prioritas yang bakal diselesaikan. Diantaranya permasalahan banjir, sampah, dan jalan berlubang.

Salah satu jadi perhatian saat ini adalah masalah sampah. Sampah ini juga menjadi penyebab banjir. Dari tinjauan di lapangan, Muflihun mengaku sejumlah drainase banyak tersumbat karena sampah.

"Sudah 60 hari saya di kota ini, ada sejumlah persoalan yang telah kami kerjakan, sudah kita perbaiki bersama OPD, camat dan lurah seperti sampah dan Jalan berlubang. Kami tinjau langsung ada beberapa genangan banjir," ujarnya.

Dari tinjauan, ternyata sampah menyumbat drainase. Ada drainase ruko yang dibuat tanpa bak kontrol sehingga menyulitkan pasukan kuning melakukan pembersihan. OPD terkait pun melakukan pembongkaran drainase ruko.

"Disitu kita lihat ada sampah menumpuk. Kami minta kepada seluruh elemen masyarakat, mohon sampaikan buang lah sampah pada tempat nya. Ajak masyarakat sediakan tong sampah di depan rumah atau ruko," ucapnya.

Muflihun mengajak masyarakat untuk mendukung pemerintah kota dalam kembali meraih piala adipura. Karena beberapa tahun belakangan ini Kota Pekanbaru tidak lagi mendapat piala Adipura. "Mari kita raih lagi piala adipura," ujarnya.

Ia menilai, silaturahmi ini bertujuan agar memperkuat hubungan antara pemerintah dengan masyarakat. Muflihun ingin masyarakat dan pemerintah kota bersatu dan saling mendukung untuk menyelesaikan sejumlah persoalan yang ada saat ini. Terutama masalah sampah dan banjir.

"Ketika pemerintah tidak ada bersama masyarakat, otomatis masalah ini tidak akan terselesaikan," pungkasnya.

Dalam kesempatan itu, pemerintah kota juga menyalurkan dana CSR dari Pertamina Patriniaga, PLN, dan BPJS ke masyarakat khususnya pelaku UMKM. (Kominfo)

Home